Di KTT AZEC, Jokowi Uraikan Jurus Indonesia Lawan Perubahan Iklim  

Muhamad Fajar Riyandanu
18 Desember 2023, 18:05
jokowi, ktt azec, perubahan iklim
Biro Pers Sekretariat Presiden RI
Presiden Joko Widodo berpidato dalam KTT Perayaan 50 Tahun Hubungan Persahabatan dan Kerja Sama ASEAN-Jepang di Tokyo, pada Minggu (18/12/2023).

Presiden Joko Widodo (Jokowi) memaparkan sejumlah hal yang dapat menjadi panduan Asia Zero Emission Community (AZEC) untuk menghadapi perubahan iklim di masa mendatang. Salah satunya adalah pengakuan beragam jalur transisi energi.

"Indonesia sendiri memiliki Indonesian Way of Just Energy Transition melalui pengembangan EBT dan penguatan upaya dekarbonisasi," kata Jokowi saat menyampaikan pandangannya pada KTT AZEC di Main Hall Kantor PM Jepang, Tokyo pada Senin (18/12).

Pertemuan ini adalah pertemuan tingkat leaders AZEC yang pertama sejak AZEC diluncurkan di sela-sela KTT G20 di Bali pada November 2022 lalu.  AZEC  adalah platform kerja sama untuk mendorong pencapaian net-zero emission di kawasan. Indonesia merupakan co-initiator AZEC bersama dengan Jepang.

Negara peserta AZEC selain Indonesia dan Jepang adalah Australia, Brunei Darussalam, Filipina, Kamboja, Laos, Malaysia, Singapura, Thailand, dan Vietnam.

Jokowi juga mengatakan bahwa Indonesia sebagai negara hutan tropis terbesar ke-3 dunia telah melakukan sejumlah hal. Beberapa caranya adalah pengurangan emisi dengan tekan laju deforestasi dan degradasi hutan serta mengembangkan potensi mangrove untuk serap karbon.

"Saya harap kerja sama AZEC dapat menekankan pentingnya kerja sama dekarbonisasi pendanaan yang inklusif untuk mengembangkan berbagai proyek CCS & CCUS," ujar Jokowi.

Halaman:
Reporter: Muhamad Fajar Riyandanu
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...